Nicole Dollanganger adalah musisi yang selalu bisa membawakan hal-hal paling romantis sekalipun ke dalam nuansa paling kelam. Baru-baru ini, Nicole baru saja merilis sebuah lagu terbaru dengan judul “Cute Aggression” yang sebenarnya merupakan salah satu lagu dari katalog demo yang belum pernah dirilis sebelumnya. Melalui “Cute Aggression”, Nicole terdengar lebih intens dari biasanya, terdengar indah namun sangat berbahaya. Nicole Dollanganger mungkin adalah penyanyi solo favorit kalian selanjutnya, musiknya sedikit creepy memang, namun ketika kamu mulai menemukan seninya, musik dari Nicole akan terasa seperti segelas susu yang hangat.
Ada satu fakta menarik yang melingkupi sosoknya. Dalam sebuah thread yang dimulai salah satu pengguna Reddit, Nicole Dollanganger dianggap sebagai seseorang fiktif dan bukan orang yang nyata, melainkan hanya merupakan sosok alter ego dari Claire Elise Boucher (Grimes). Nicole memang menarik, sosoknya dianggap mewakili vokalis-vokalis wanita bertalenta sebelumnya seperti Amy Lee (Evanescence). Seperti sosoknya yang misterius dan gelap, lagu “Cute Aggression” ini juga merupakan sebuah lagu yang cukup gelap dan berbeda. Musik dream pop, dengan sentuhan lo-fi yang kadang tidak terlalu mudah untuk didengarkan. Sungguh heartbreaking, melankolis, dan tanpa kompromi.
Nicole Dollanganger terdengar cukup sadis, seperti seorang predator melalui lirik yang dia tulis di “Cute Aggression”. Ketika bait pertama terdengar, “Oh, my love, my darling, can’t you see?/ There’s nothing you can take from me”, Nicole terdengar begitu jujur apa adanya, namun sangat menghantam, seperti judul dari lagu ini yang bertemakan pada agresifitas. Salah satu bagian terbaik dari lagu ini terdapat pada lirik sebelum chorus, “Cause I’m gonna make, gonna make/ Gonna make you wish/ Instead of hate that you taught/ That you taught me kindness/ I’m gonna make/ Gonna make you hate.”. Nicole Dollanganger terdengar sangat menggoda di bagian itu. Dengan dukungan penuh dari Run For Cover Records, Nicole Dollanganger siap untuk memulai tahun 2017 dengan gebrakan dan siap-siaplah untuk lebih familiar dengan nama Nicole Dollanganger di waktu-waktu berikutnya.
Kalian bisa mendengarkan lagu terbaru dari Nicole Dollanganger berjudul “Cute Aggression” di bawah ini dan jangan lupa untuk mengabarkan teman kalian ya.
Tinggalkan Balasan