Beberapa hari yang lalu, Fat Mike menggemparkan internet ketika sebuah video berhasil merekam dirinya menyikut dan menendang penggemarnya di sebuah konser NOFX di Sydney. Meskipun kedua pihak terlihat telah berdamai di twitter, Fat Mike merasa apa yang dilakukannya terhadap seorang penggemar bernama Alex itu telah di luar batas kewajaran. Sebagai bentuk permintaan maaf, dia mengundang Alex ke backstage dan sesuai yang dijanjikan dia juga mentraktir Alex sebotol beer.
Bahkan lebih dari itu, Fat Mike memberikan Alex sebuah kaos yang sudah ditandatangani. Alex bisa dibilang sangat beruntung, karena dia mengajak Alex untuk kembali naik ke panggung bersama dengan dirinya. Kali ini bukan untuk dihajar lagi, tapi untuk sing along dihadapan fans NOFX lainnya.
Dan sebagai pembalasan atas insiden itu, Fat Mike mempersilahkan Alex untuk menendang dirinya. Sepertinya Alex baru saja mendapatkan pengalaman terbaik dalam hidupnya. Simak videonya di bawah dan sebarkan pada teman kalian.

Tinggalkan Balasan